Senin, 07 Desember 2015

Karena Aku Menyukainya


Suatu hari, Abdullah bin Umar menderita sakit. Dia menginginkan ikan, lalu ada yang memasakkannya. Ketka ikan itu dihidangkan kepada beliau, datangkah seorang pengemis merengek minta makan. Beliau pun memerintahakan orang-orang yang ada di sekelilingnya untuk memberikan ikan yang dihidangkan itu.


Keluarganya pun tidak setuju, "Subhanállah, kami susah payah mencarinya, kenapa kau berikan kepadanya? Kita kan masih punya bekal lain yang bisa diberikan kepadanya."

Dengan alasan sederhana beliau menjelaskan,

"Karena aku sangat menyukai ikan itu dan aku senang kalau pengemis itu mengambilnya."

Keluarganya pun masih berusaha mencari alasan lain, "Kita beri dia 1 dirham, itu akan lebih bermanfaat daripada makanan ini dan engkau bisa memuaskan seleramu."

"Seleraku adalah apa yang aku inginkan," tukas beliau.
Beliau pun enggan melakukan usulan yang ditawarkan oleh keluarganya dan beliau tetap memberikan ikan tersebut kepada si miskin, hingga akhirnya tidak jadi merasakan lezatnya ikan itu.

nasihat diri

 

This blog includes any research on this spesific products :

  • Copyright © Abdi ·abaday· Robhani™ is a registered trademark.
    Blogger Templates Designed by Templateism. Hosted on Blogger Platform.